Rabu, 31 Maret 2021 - 08:39:57 WIB

Babinsa Bersama Warga RW 01 Kelurahan  Kotabaru  Goro Angkut Sampah

RIAUPUNYA--Babinsa Koramil 02 Kota Kodim 0301 Pekanbaru Pelda Adi Yusuf dan Serda Robert Sitorus bersama warga RW 01 Kelurahan Kotabaru melakukan gotong royong pengangkutan sampah di Jalan Karet, Kecamatan Pekanbaru Kota, Rabu (31/3/2021).

Gotong royong yang dihadiri Ketua RW 01 Aziz ini melibatkan anggota Koramil 02/Kota Kodim 0301/Pekanbaru yang tergabung dalam Satgas lingkungan Asri Korem 031 Wirabima.

"Gotong royong ini dalam rangka menciptakan Kota Pekanbaru bebas dari sampah, nyaman dan aman.Sasaran pengangkutan sampah dimulai dari jalan Karet dilanjutkan ke sejumlah titik di wilayah Kecamatan Pekanbaru Kota," kata Pelda Adi Yusuf

Pengangkutan sampah ini dibantu , 4 orang personil DLHK yang bertugas membawa sampah
dengan satu unit Damtruk ke Tempat Penampungan Akhir (TPA) di Muara Fajar, Kecamatan Rumbai.

Pelda Adi menuturkan sejatinya gotong royong ini merupakan giat rutin, Babinsa selaku pembina teritorial untuk mempererat silaturahmi dengan warga binaan.

"Goro ini merupakan giat rutin Babinsa, ajang silaturahmi Babinsa dengan masyarakat.Dari kegiatan ini diharapkan masyarakat semakin peduli terhadap kebersihan lingkungannya," kata Adi.

Pada kesempatan itu babinsa mengimbau dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk tetap menjalankan disiplin protokol kesehatan.Pasalnya selain sampah, virus corona merupakan musuh bersama yang harus dicegah penyebarannya.

"Sampah dan protokol kesehatan menjadi persoalan kita bersama sehingga penerapan disiplin prokes tetap menjadi prioritas untuk mencegah matarantai penyebaran nya dengan cara menjalankan gerakan 4 M.Yakni, mencuci tangan dengan sabun atau handsanitazier, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan memakai masker dalam aktifitas sehari-hari," tegasnya

Senada, Ketua RW 01 Aziz mengapresiasi kinerja babinsa Pelda Adi Yusuf dan Serda Sumarsono di wilayah teritorial, karena terus menjadi penggerak dalam aksi -aksi sosial di wilayah tugasnya.

"Kalau untuk kinerja pak Adi Yusuf dan pak Sitorus selaku Babinsa di wilayah ini tak usah diragukan . Mereka adalah garda terdepan dalam setiap aktifitas.Karena itu mewakili warga mengucapkan terimakasih dan mendoakan semoga bapak-bapak Babinsa diberikan kesehatan dan umur yang panjang dan tak bosan memberikan yang terbaik buat kelurahan ini," tutupnya.(Wal)

Berita terkini

Babinsa Koramil 02 Kota Bagikan Masker di Jalan Cikditiro

Selasa, 30 Maret 2021 - 11:02:21 WIB

Babinsa Edukasi Lansia Tentang Vaksinasi 

Selasa, 30 Maret 2021 - 10:55:17 WIB

Babinsa Tanahdatar Bantu Warga Angkut Sampah di Panger

Kamis, 25 Maret 2021 - 10:04:41 WIB

Komsos ke Jatra, Ini Pesan Babinsa Kota Tinggi

Kamis, 18 Maret 2021 - 11:54:28 WIB

Danramil 02 Kota Hadiri Rapat Paripurna DPRD Kota 

Selasa, 16 Maret 2021 - 11:23:24 WIB

Kopda Ario Diansyah Imbau Warga Taat Prokes

Selasa, 16 Maret 2021 - 09:05:51 WIB

Komsos di Jalan Muslimin, Ini Pesan Serda Edy Priyanto

Sabtu, 13 Maret 2021 - 08:04:58 WIB

Babinsa Kelurahan Sukaramai Goro Bersihkan Sampah

Selasa, 09 Maret 2021 - 09:20:25 WIB

Komsos ke Wisma Satria, Ini Pesan Babinsa

Minggu, 07 Maret 2021 - 08:52:44 WIB

Babinsa Minta Warga Gunakan Masker

Sabtu, 06 Maret 2021 - 13:07:40 WIB

Babinsa Gelar Patroli Gabungan 

Sabtu, 06 Maret 2021 - 12:58:28 WIB

Babinsa: Jangan Abai, Ayo Pakai Masker !

Jumat, 05 Maret 2021 - 09:43:11 WIB

Serda Edy Priyanto Berkibar di Makoramil 02 Kota

Senin, 01 Maret 2021 - 09:36:56 WIB

Babinsa Hadiri Undangan MTQ Tingkat Kelurahan

Minggu, 28 Februari 2021 - 11:42:24 WIB

Cari Judul Berita

Riau Punya Update

Follow Twitter

Google+