Rabu, 26 Februari 2025 - 10:00:11 WIB

Pererat Silaturahmi Bikers Honda, Honda Bikers Motour Camp 2025 Goes to Harau

PAYAKUMBUH, Riaupunya.com -- PT Capella Dinamik Nusantara (CDN) selaku main dealer sepeda motor Honda untuk wilayah Riau gelar event untuk komunitas bikers pada tanggal 22 -23 Februari 2025 yang lalu di Sunnyside Payakumbuh, Sumatera Barat. Event yang dinamakan Honda Bikers Motour Camp 2025 ini spesial digelar untuk para bikers terkhusus yang tergabung dalam HOBIKU (Honda Bikers Pekanbaru) dan juga para jurnalis dan vlogger yang ada di Riau.

Kegiatan ini dikatakan sukses melihat dari antusias dari ratusan bikers yang ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini walaupun cuaca kurang bersahabat.

Aldi Hadi, PIC Community PT CDN mengatakan ini merupakan agenda camping yang perdana tahun 2025. Saya awalnya pesimis karena lokasi yang cukup jauh, namun melihat bikers yang mendaftar ratusan, semangat serta optimis muncul untuk melakukan kegiatan ini, ucap Aldi.

Rangkaian acara bukan hanya sekedar touring, namun PT. CDN menyajikan hiburan untuk melengkapi kegembiraan para bikers seperti games, live music, BBQ dan api unggun. Tidak hanya itu saja, para peserta dibekali workshop digital serta riding experience.

“Rangkaian yang telah disusun untuk meningkatkan atau mempererat tali silaturahmi antara bikers dan juga bikers dengan PT. CDN” tutup Aldi.

Pada sela-sela BBQ, PT. CDN menyosialisasikan Honda Community ID (HCID) oleh PIC Community, sosialisasi #Cari_aman dalam berkendara oleh instruktur Safety Riding PT. CDN serta sharing product knowledge dari beberapa tipe motor Honda untuk para bikers yang tergabung.

Salah satu peserta, Teguh mengatakan, ini kegiatan yang jarang terjadi karena touring hingga antar provinsi, dan ini merupakan kegiatan yang seru banget. View perjalanan yang oke, tempat camping yang nyaman serta udara yang cukup baik.

Ini menjadi salah satu pengalaman yang baik dan juga wadah untuk mempererat hubungan, ungkap Teguh.

Terimakasih PT. CDN yang sudah berupaya melakukan event ini. Sukses buat PT. CDN, tutup Teguh.**

Berita terkini

Wawan Suwandi Ditujuk Sebagai Plt Ketua PWI Kalbar

Sabtu, 22 Februari 2025 - 13:19:20 WIB

Ini Tips #Cari_aman Berkendara Sepeda Motor Listrik

Kamis, 20 Februari 2025 - 17:19:45 WIB

PLN dan PWI Bengkalis Perkuat Sinergi dan Kerjasama

Senin, 17 Februari 2025 - 21:05:16 WIB

PWI Tetap Satu, Kisruh Berawal dari Kasus Cash Back

Sabtu, 15 Februari 2025 - 21:30:29 WIB

Melanggar PD PRT, Tiga Anggota PWI Riau Diberhentikan Penuh

Sabtu, 15 Februari 2025 - 14:45:52 WIB

Kegiatan Donor Darah Capella Group Sukses Digelar 

Sabtu, 08 Februari 2025 - 19:55:01 WIB

HPN Riau 2025 Bakal Dihadiri Puluhan Tokoh Pers Nasional

Senin, 03 Februari 2025 - 19:00:03 WIB

Lazismu Wilayah Riau Gelar Rapat Kerja Wilayah

Sabtu, 01 Februari 2025 - 08:00:38 WIB

Deputi Penasihat Presiden Berkunjung ke Kantor Pusat SMSI

Kamis, 23 Januari 2025 - 22:01:11 WIB

Temui Warga Terdampak Banjir Alfedri Salurkan Bantuan

Selasa, 21 Januari 2025 - 18:37:18 WIB

500 Wartawan PWI Telah Mendaftar Ikut HPN Riau 2025

Senin, 20 Januari 2025 - 19:05:55 WIB

Cari Judul Berita

Riau Punya Update

Follow Twitter

Google+