Senin, 06 Mei 2024 - 14:41:57 WIB

Pelaksaan Manasik Haji Kota Pekanbaru Resmi Ditutup

PEKANBARU -- Rangkaian pelaksanaan bimbingan Manasik Haji tingkat Kota Pekanbaru, Senin 6 Mei 2024 secara resmi ditutup,di Masjid Agung Annur Provinsi Riau.

Kegiatan manasik haji yang dimulai sejak bulan April lalu tersebut diikuti dengan antusias oleh Jemaah Calon Haji Pekanbaru, baik pada saat berlangsung di masjid Agung An-nur, maupun ketika dilaksanakan ditingkat Kecamatan.

Pada bagian terakhir materi disampaikan oleh dua orang narasumberDua nara sumber memberikan materi yakniperwakilan dari Kantor Kesehatan Pelabuhan (KKP) Pekanbaru dan Kepala Bidang Penyelenggaraan Haji dan Umroh Kanwil Kemenag Riau, Syahrudin.

Kepala Seksi (Kasi) Penyelenggaraan Haji dan Umroh (PHU) Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru, Haryati saat penutupan acara mengungkapkan, manasik haji ini berjalan lancar.

"Alhamdulillah, seluruh proses dan pelaksanaan manasik haji tahun ini sudah berakhir pada hari ini dan berjalan lancar.Kami berharap, materi yang diberikan bisa dipahami dan dapat menjadi bekal bagi jamaah saat menunaikan ibadah haji nanti," ucapnya.

Sementara, salah soerang peserta manasik dari Kecamatan Tenayan Raya, Atmojo menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Kantor Kementerian Agama Kota Pekanbaru yang melaksanakan manasik haji.

"Kami menyambut baik pelaksanaan manasik ini, karena sudah dikumpulkan disini untuk mengikuti manasik haji terakhir," katanya.

Pada kesempatan itu juga dibagikan buku bimbingan manasik haji sebagai bekal bagi CJH untuk belajar secara mandiri.

"Walau hari ini kegiatan bimbingan manasik resmi ditutup, namun buku manasik yang diberikan bisa dipelajari untuk menyempurnakan pemahaman terkait manasik haji, agar pelaksanaan ibadah sempurna dan pulang dengan menyandang titel haji yang mabrur," kata Haryati.

Setelah pelaksanaan manasik dilanjutkan dengan pertemuan para ketua regu dan ketua rombongan untuk memperat koordinasi dan komunikasi dalam rangka memberikan layananan kepada jemaah yang lebih baik. **

Berita terkini

Manasik Haji Tingkat Kecamatan, ini Arahan Abdul Wahid

Rabu, 17 April 2024 - 17:55:12 WIB

Kemenag Pekanbaru Gelar Manasik Haji Perdana

Selasa, 16 April 2024 - 13:45:19 WIB

Sholat Idul Fitri di Kampus Umri Berlangsung Khidmat

Rabu, 10 April 2024 - 09:35:43 WIB

Jalin Keakraban , Siwo PWI Gelar Buka Puasa Bersama

Minggu, 07 April 2024 - 08:00:56 WIB

Sekda Siak Pimpin Rapat Persiapan Malam Takbiran

Kamis, 28 Maret 2024 - 17:55:03 WIB

BSI "SATU RASA" Ramadan, Santunani 40 Anak Yatim

Kamis, 28 Maret 2024 - 16:30:10 WIB

BPH UMRI Gelar Lomba Ibadah Praktis Sesuai Tuntunan HPT

Selasa, 26 Maret 2024 - 15:30:25 WIB

Muhammad Sabarudi Hadiri Pembukaan MTQ ke-IV Kulim

Senin, 29 Januari 2024 - 20:50:16 WIB

Bupati Rohil Buka Secara Resmi Pasar Ramadhan 1445 H

Selasa, 12 Maret 2024 - 21:10:44 WIB

Pj Gubri Ajak Umat Islam Penuh Suka Cita Sambut Ramadan

Minggu, 10 Maret 2024 - 11:25:18 WIB

Bupati Kasmarni Resmikan Masjid Darul Wustho Kampung Tengah 

Jumat, 23 Februari 2024 - 14:55:03 WIB

MTQ XLI Riau, Sabarudi: Lahirkan Penerus Bertaqwa

Sabtu, 11 November 2023 - 20:55:35 WIB

Sambut Tahun Baru 2024, Pemda Siak Gelar  Gebyar Sholawat 

Jumat, 29 Desember 2023 - 11:44:37 WIB

Cari Judul Berita

Riau Punya Update

Follow Twitter

Google+