Ratusan Pengurus LPM Pekanbaru Jadi Peserta Upacara Hari Sumpah Pemuda
PEKANBARU -- Pemerintah Kota Pekanbaru (Pemko) melaksanakan upacara bendera hari Sumpah Pemuda ke-96 di lapangan upacara komplek perkantoran Walikota Tenayan Raya Kota Pekanbaru, Senin 28 Oktober 2024.
Ratusan pengurus Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Pekanbaru turut sebagai peserta upacara di momen bersejarah Hari Sumpah Pemuda tersebut.
Sebagaimana diketahui setiap tanggal 28 Oktober, Bangsa Indonesia memperingati Hari Sumpah Pemuda. Peristiwa ini merupakan momen penting dalam sejarah Indonesia, di mana para pemuda dari berbagai latar belakang bersatu untuk menyatakan komitmen mereka dalam mewujudkan persatuan dan kemerdekaan Indonesia.
Hal ini jugalah yang melatar belakangi para pengurus LPM Kota Pekambaru hadir sebagai peserta upacara hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024 tersebut.
Sehubungan dengan perihal itu, Ketua Dewan Pengurus Daerah (DPD) Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Pekanbaru Bapak Sarjoko,SE yang didampingi Sekretaris DPD LPM Pekanbaru Alizar S Sos mengatakan bahwa kehadiran ratusan para pengurus LPM di momen bersejarah Hari Sumpah Pemuda ke-96 tahun 2024 tersebut adalah sebagai bentuk bakti diri para pengurus DPD LPM sebagai anak negeri bangsa ini dan warga Kota Pekanbaru yang cinta dengan persatuan dan kesatuan.
"Momen bersejarah ini tidak boleh kita lewatkan begitu saja, kita sebagai anak negeri ini harus menghormati dan menghargai para pendahulu kita dalam memperjuangkan persatuan dan kesatuan bangsa ini.LPM Pekanbaru sebagai Lembaga Pemberdayaan Masyarakat dan mitranya pemerintah Kota Pekanbaru sudah selayaknya menunjukkan sikap persatuan dan kesatuan kita,"ucap Ketua Sarjoko SE.
Dijelaskan Ketua Sarjoko,Sumpah Pemudah sendiri adalah ikrar para pemuda dan pemudi Indonesia yang menyatakan janji satu tanah air, satu bangsa, dan satu bahasa. Ikrar ini merupakan hasil dari Kongres Pemuda II yang diselenggarakan pada tanggal 28 Oktober 1928. Karena itulah, para penguris LPM Pekanbaru antusias hadir menjadi peserta dalam upacara tersebut.
"Saya berharap semangat Sumpah Pemuda terus menyala dalam diri para pengurus Lembaga Pemberdayaan Masyarakat Pekanbaru dan walaupun kita berbeda beda dalam berbagai hal tapi tetap satu bahasa bahasa Indonesia, Satu bangsa bangsa Indonesia. Selamat Hari Sumpah Pemuda." Ucap Ketua Sarjoko mengakhiri.
Usai upacara bendera, seluruh pengurus LPM Pekanbaru melakukan foto bersama Pj Walikota Pekanbaru Risnandar Mahiwa S STP MSi dan dilanjutkan dengan sarapan bersama di sekretariat DPD LPM Pekanbaru Komplek Perkantoran Pemko Pekanbsru Tenayan Raya Kota Pekanbaru.**